Raihana Rasyid

Lahir dan menetap di Medan ,07 September 1967.Alumni IKIP Negeri Medan Jurusan Pendidikan Biologi. Tenaga pendidik di SMA Negeri 14 Medan....

Selengkapnya
Navigasi Web
Bergerak dan Raihlah Prestasi
Suasana pembelajaran Kingdom Protista di kelas X IPA2 SMA Negeri 14 Medan. (Dokpri)

Bergerak dan Raihlah Prestasi

“Payah kali lho..Bu, nama ilmiahnya.” Keluhan itu selalu terdengar saat materi pelajaran Klasifikasi Makhluk Hidup di kelas X (Sepuluh) SMA jurusan IPA. Terutama untuk Kingdom Monera, Protista dan Jamur.

Karena makhluk hidup dari kelompok ini lebih banyak berukuran mikroskopis yang tak bisa terlihat tanpa bantuan mikroskop. Sehingga butuh kemauan keras untuk mempelajarinya.

Sejatinya mempelajari sesuatu yang jarang ataupun tak terlihat oleh mata, butuh motivasi ekstra.

Berbeda ketika masuk pada Kingdom Plantae (Tumbuhan) dan Animalia (Hewan), para siswa lebih mudah tertarik. Karena mereka lebih mudah mengenali dan mengamati mahkluk hidup dari kelompok tersebut.

Jika sudah seperti ini, inovasi belajar pun sangat dibutuhkan untuk menumbuhkan kemauan belajar dan mengusir kejenuhan.

Salah satu kiat terbaik adalah membuat tubuh mereka bergerak. Jika hanya duduk, dijamin kebosanan akan melanda.

Berdasarkan prinsip tersebut, metode pembelajaran apapun yang digunakan, tubuh haruslah bergerak , dengan semboyan "Bergerak dan Raihlah Prestasi". Kali ini, pembelajaran yang dilakukan diadopsi dari model “Walking Galery” yaitu mengunjungi kelompok lain. Setiap siswa diwajibkan bergerak.

Pada awalnya, siswa dibagi menjadi 5 kelompok kerja. Masing-masing kelompok telah menyiapkan karton dan stiky note ( kertas berperekat) yang bisa ditempelkan di karton. Kemudian tiap kelompok diberi tugas untuk jenis kelas makhluk hidup dari Kingdom Protista, misalnya.

Ketua kelompok menempelkan karton yang sudah ditulisi nama kelompok berikut kelas Protista yang menjadi tugasnya.

Meskipun tugas ini dikerjakan secara berkelompok, namun nilai individu dapat pula diperoleh. Karena masing-masing siswa akan menuliskan sesuatu ( bisa berupa struktur tubuh, habitat, cara hidup dan reproduksinya) pada kertas berperekat itu dan menuliskan namanya.

Siswa akan berlomba-lomba ,menuliskan temuannya dan menempelkan di karton. Mereka berusaha bisa menulis dan menempelkan banyak kertas. Karena nilai yang mereka peroleh tergantung pada banyaknya kertas yang mereka tempelkan.

Tidak sekadar berlomba sebanyak-banyaknya, karena apa yang mereka tulis dan tempelkan harus bisa mereka jelaskan pada kelompok lain yang nanti akan mengunjungi hasil kerja mereka. Dengan catatan, nilai mereka akan dikurangi jika tidak bisa menjelaskan apa yang mereka tulis dan tempelkan di karton.

Motivasi perolehan nilai, ternyata membuat mereka bergairah. Kulakukan pengamatan tipis-tipis dari dua kelas yang dimasuki. Di kelas yang lain, sengaja tidak dijelaskan masalah perolehan nilai tergantung pada banyaknya kertas yang ditempelkan. Hasilnya, di kelas A dalam waktu satu jam pelajaran, tiap anak hanya mampu menuliskan 1 atau 2 temuannya. Paling banyak 3 temuan.

Namun di kelas B, di mana sebelumnya dijelaskan adanya perhitungan nilai dari keaktifan dan banyaknya kertas yang ditempelkan, para siswa sangat antusias. Perbedaannya sangat signifikan. Dalam durasi waktu yang sama, yaitu satu jam pelajaran, tiap anak dapat menuliskan 4-8 temuannya.

Sangat terlihat mereka asyik dalam mengerjakannya. Saling berlomba bisa melakukan sebanyak-banyaknya. Meski menurut Mas Menteri rangking dan perolehan nilai bukan termasuk faktor yang berpengaruh dalam meraih kesuksesan. Kenyataannya, hal ini masih menjadi motivasi terbaik di sekolah. Lagi pula, perolehan nilai berbanding lurus dengan usaha dan ketekunan siswa. Pada umumnya, siswa yang rajin, tekun, dan disiplin pastilah akan memperoleh nilai yang baik.

Sesungguhnya, motivasi dibutuhkan dalam pembelajaran.

Wallahu a’lam bishowab

#edisikutkanhati6#

SMA Negeri 14 Medan, Langit biru di sekolahku, 20 Januari 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Atur teknik dan strategi ya kkSangat menginspirasi kk

21 Jan
Balas

Hanya trik klasik, Deq. Berbayar nilai yang ingin diraih. Alhamdulillah ada Deqquuu berkunjung di tulisan sederhana ini. Jazakillah khoir untuk kunjungannya. Semoga Deqquuu sehat, bahagia, dan sukses selalu. Barakallah.

22 Jan

Bu Gurunya kreatif dan inovatif. Mengispirasi Bunda. Terimakasih sudah berbagi pengalaman. Horas, salam literasi.

22 Jan
Balas

Hanya trik biasa, Pak Togi. Terima kasih sudah berkunjung di tulisan sederhana ini. Semoga sehat, bahagia, dan sukses selalu, Pak.

22 Jan

Wow, trik agar belajar tak bosan. Bergerak juga hilangkan ngantuk, hehehe. Teruntai doa untuk kakakku tercinta semoga rahmat Allah terlimpah untuk kesehatan Kakak dan barakallahu fiik

21 Jan
Balas

Move....move...move. Hanya trik biasa, Deq. Jazakillah khoir untuk kunjungan dan doanya. Semoga sehat, bahagia, dan sukses selalu. Barakallah, Deqquuuu.

22 Jan

Mantap Bun. Sukses selalu buat Bunda.

22 Jan
Balas

Alhamdulillah. Jazakillah khoor, Bunda syantiiqqq. Semoga sehat, bahagia, dan sukses selalu. Barakallah..., Bunda.

22 Jan

Aamiin ya Allah.

22 Jan

Memang Bu, menciptakan suasana berkompetisi dapat menggenjot semangat siswa. Imingiming tentang nilai merupakan berita gembira yang menggelorakan asa. Berlombalomba untuk kebaikan ya Bu? Semoga kita para guru mampu tunjukkan diri bahwa kitalah sesungguhnya pembelajar sepanjang hayat demi membelajarkan anak bangsa. Barakallah... Ibu. Sehat dan sukses selalu..

21 Jan
Balas

Betul..., bundo. Masih itu motivasi terkuat untuk anakanak. Semoga tetap semangat menggelorakan asa. Jazakillah khoir untuk kunjungannya di tulisan sederhana ini. Semoga bundo sehat, bahagia, dan sukses selalu. Barakallah, Bundo.

22 Jan

Jurus perolehan nilai. Barakallah bu, smg sehat sll.

22 Jan
Balas

Jurus yang masih memotivasi siswa. Jazakillah khoir untuk kunjungannya. Semoga sehat, bahagia, dan sukses selalu, Bu Guru. Barakallah.

30 Jan

Tulisan yang menginspirasi. Saya ingin mencobanya juga. Sukses selalu Bund.

21 Jan
Balas

Alhamdulillah.Hanya trik biasa, Bunda. Cara klasik untuk memotivasi anakanak. Jazakillah khoor untuk kunjungannya. Semoga bunda sehat, bahagia, dan sukses selalu. Barakallah..., bunda.

22 Jan

mantullll kereeen kreatif dan menginspirasi

29 Jan
Balas

Alhamdulillah..., jazakillah khoir , Bu Guru untuk kunjungannya. Semoga sehat, bahagia, dan sukses selalu. Barakallah...., Bu Guru.

30 Jan



search

New Post